13.6.11

Menakar sepi

Bisakah kita menakar air di lautan
menjadi sebuah kubangan,
mencoba memandikan lumpur  menjadi lukisan cermin.
Semakin keruh dalam pandangan,
mencengkram  panah dengan bidikan
Siapa dia,
sosok bersembunyi di balik cermin
tak pantas berkata dalam ingatan.?
-
Tiada wujud di dalam kesendirian,
Jangan jadikan pesakitanmu sebagai alasan,
Jauh,
dalam bilik kelam yang di tinggalkan,
Hanya kesah, kisah, terurai rerumputan
bukan seorang
penikmat senja, senantiasa akrab dengannya
penikmat malam, mata susah untuk terpejam
penikmat mentari, mencoba hadir di setiap pagi
abu terbawa debu,
arah jam berpaling diam tak menjawabku